Sambutan KA SETUKPA LEMDIKPOL


Assalamu'alaikum Wr.Wb.

Pertama-tama marilah kita senantiasa memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas segala berkah, rahmat, karunia-Nya dan kita semua masih diberikan kesehatan maupun kemampuan untuk melaksanakan tugas negara dengan sebaik-baiknya serta semoga kita tetap dalam perlindungan-Nya... Amin

Dengan senang hati saya menyambut terbitnya buku ini, oleh KBP. Drs. SRIYONO, Msi. Dengan Judul "PERKEMBANGAN NAC DALAM MENDUKUNG PERCEPATAN PERUBAHAN BUDAYA POLRI". Adalah  sebuah Buku sosialisasi tentang pengenalan dan Pemahaman NAC (Neuro Assosiative Conditioning) Secara singkat, awal perkembangannya dilingkungan POLRI, NAC POLRI adalah metode tepat untuk merubah 9 Sasaran Reformasi Kultural POLRI, NAC POLRI ikut berperan mewujudkan fungsi LEMDIK-LEMDIK POLRI dalam program perubahan prilaku peserta didik dan kehadiran NAC POLRI telah memberikan sentuhan nurani bagi Anak Bangsa (Generasi Muda, Mahasiswa, Pelajar, PEsantren, Para Pimpinan Anggota DPRD dan Komonitas Masyarakat lainnya). Sehingga dapat dimaknai secara ringkas Buku ini memberikan keyakinan bagi organisasi POLRI dan masyarakat bahwa "NAC POLRI" adalah CREATIVE BREAKTIHROUGH SETUKPA LEMDIKPOL, merupakan metode tepat untuk merubah MIND SET dan CULTURE SET khususnya bagi personil POLRI dan juga kebutuhan bagi masyarakat sebagai model sentuhan nurani Anak Bnagsa dalam perbaikan prilaku.

Selain itu kehadiran NAC POLRI ini tepat waktunya untuk penerapannya, khususnya bagi generasi POLRI penerus atau masyarkat pada umumnya dalam kondisi situasi Bnagsa yang belum dapat mewujudkan transparansi dan Akuntabilitas suatu keadilan dalam penegakkan hukum dan pelayanan yang diharapkan oleh masyarakat.

Sebagai Harapan ke depan Tim Kreatif SETUKPA LEMDIKPOL dengan NAC POLRI nya dapat dijaga keberlangsungannya dan pemanfaatannya untuk kebutuhan organisasi POLRI di seluruh daerah di INDONESIA serta masyarakat luas

Selamat kepada KBP Drs. SRIYONO, Msi selaku pengagas Tim Kreatif SETUKPA LEMDIKPOL dengan NAC POLRI nya Semoga Buku yang berhasil diterbitkan ini bermanfaat dan mendapatkan perlindungan Tuhan YME.... Amin

Billahi Taufiq Wal Hidayah, .................
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Sukabumi, Januari 2012


Drs. NGADINO, SH. MM
Brigadir Jenderal Polisi

Blogroll