PRAKATA PENGANTAR

Brigjen Pol Drs. Srijono, M.Si.
NAC POLRI - Alhamdulillahi robbil ‘alamin. Akhirnya catatan kecil ini dapat dipersembahkan bagi semua pihak yang berkenan membacanya khususnya bagi Pimpinan dan personil Polri yang mendambakan dan ingin mendukung dan bersama-sama berkontribusi dalam upaya percepatan perubahan budaya Polri Buku ini ditulis dengan maksud agar dapat memberikan gambaran yang Iebih jelas tentang NAC Poiri yang telah lama dikembangkan di Iingkungan Polri dalam rangka menggali dan membangun nurani Poiri dan masyarakat. Pelatihan perubahan mindset menuju etos kerja yang kondusif dan perubahan mindset menuju harmoni keluarga serta program-program lain yang serupa.

Penulis sudah sering melaporkan kegiatan ¡ni kepada Pimpinan Polri sejak Kapolri Jenderal Polisi Drs Sutanto sampai dengan Jenderal Drs Bambang Hendarso Danuri MM. namun saya tidak tahu pasti sebabnya mengapa belum pernah mendapatkan tanggapan yang memuaskan Sungguhpun demikian pelatihan yang pada awalnya telah memberikan sentuhan sangat berarti bagi kehidupan penulis dan keluarga selama menjalani kehidupan sebagai anggota Polri ini telah menginspirasi dan memicu keinginan yang kuat bagi penulis untuk tenus mengembangkannya Dilandasi niat yang tulus untuk berbagi manfaat pelatihan ¡ni kepada sesama anggota Polri dan masyarakat sesuai otoritas dan segala keterbatasan penulis selama ini. ternyata dirasakan manfaatnya. semakin berkembang dan semakin mendapatkan dukungan dan berbagai pihak.

Terima kasih yang sebesar-besarnya kami sampaikan berturut-turut sesuai perkembangan NAC kepada Drs Edy Sunarno. Drs Nanan Sukarna. Drs Sutarman dan Drs Edy Prawoto. SH, MHum yang telah memberikan kesempatan. dukungan dan arahan untuk mengembangkan NAC Polri sampai dengan membentuk Trainer dan pengembangannya di Polda jawa Timur. Polda Kalbar. Sespima dan Setukpa Lemdikpol Alhamdulillah dirasakan manfaatnya dan terus berkembang. Atas segala kebaikan tersebut saya mendoakan semoga Allah membenikan balasan yang terbaik.

Kami juga menyampaikan terima kasih kepada Drs Budi Gunawan Phd. Drs Paulus Purwoko. Dr Drs Agus Wantoro MSi. Drs Puji Hartanto. Drs Anton Setiaji. Drs Sukrawardi Dahlan dan Drs Charlo Brix Tewu atas motivasi, kepercayaan seria kesempatan yang diberikan kepada kami untuk menyampaikan pelatihan NAC Polri di Selapa Polri. Sespimpol. STIK, Polda Kepri. Polda Kep. Babel. Polda Sultra dan Polda Sulut pada saat kepemimpinannya. Semoga menambah manfaat dan Allah membalasnya dengan yang lebih baik Khusus kepada K’ Ronal, K’ Lily dan K’ Isa bersama Tim kreatif dan para Trainer NAC Polri kami juga menyampaikan tenima kasih yang tidak tenhingga atas kebersamaannya sampai sejauh ini Percayalah bahwa ketulusan dan niat baik kita pasti diterima sebagai amal baik yang besar pahalanya. Puji Syukur, dengan segala kerendahan hati kami menyajikan hasilnya sebagaimana tentuang dalam catatan kecil ini Sekilas tentang NAC dan perkembangan NAC Polri telah dilalui dengan konsisten sampai saat ini. NAC polri bukan sekedar konsep. melainkan merupakan sebuah hasil pemikiran kreatif yang telah diuji coba. dilaksanakan dan telah dapat dirasakan hasilnya seiring dengan harapan masyarakat dan kebutuhan organisasi Polri dewasa ini.

Penulis menyadari bahwa buku ini ditulis hanya dengan modal semangat untuk berbagi informasi. sehingga sudah pasti banyak kekurangannya, Untuk itu kami sangat berterima kasih apabila ada masukan untuk penyempurnaanya. Dengan harapan informasi yang ada dalam buku ini akan dapat meyakinkan Pimpinan dan segenap anggota Polri serta masyarakat luas untuk memanfaatkan dan mengembangkan NAC Polri, dijadikan model pelatihan perubahan mindset dan culture set dalam rangka percepatan perubahan budaya Polri dan masyarakat menuju bangsa yang kuat dan bermartabat.

Semoga Tuhan YME akan senantiasa melimpahkan petunjuk dan bimbingan Nya kepada kita semuanya dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada Negara dan Bangsa di manapun kita berada. 

Aamiin.

Penulis

Brigjen Pol. Drs. Srijono, MSi

Blogroll