Pelatihan NAC Polri Bagi Peseta Dikbangspes Inspektur Gadik.

Dalam kurikulum setiap pendidikan dan pelatihan Polri yang ada di Setukpa Sukabumi TA 2011 telah memasukkan NAC Polri sebagai salah satu mata pelajaran dalam rangka  pelatihan manajemen pengembangan diri dan perubahan mindset. Pelatihan yang dilakukan pada tahap awal Dikbangspes Inspektur Gadik ini selain memenuhi kompetensi sebagaimana yang diharapkan dalam kurikulum ternyata juga memberikan manfaat lain. Manfaat yang langsung dapat dirasakan oleh masing-masing peserta antara lain adalah merubah sikap peserta didik yang tadinya tidak ada minat (merasa menjadi kurban surat perintah) menjadi bersemangat bahkan menjadi ada   kebanggaan dan kebahagiaan menjadi seorang tenaga pendidik selain  timbulnya  motivasi dan percaya diri serta kreatifitas. Pelatihan yang direncanakan diikuti oleh 150 orang ternyata hanya dihadiri oleh 111 orang dari seluruh indonesia. Sebagaimana pelatihan NAC Polri sebelumnya para peserta selalu dapat diberikan motivasi sehingga dapat mengikuti pelatihan ini dengan penuh antosias walaupun pelatihan dilaksanakan mulai pagi hingga malam tanpa henti kecuali istirahat minum, makan dan sholat sesuai dengan jadwal waktu yang telah ditentukan.

Blogroll